Parenting

Ini 5 Manfaat Anak Ikut Lomba

Puanpertiwi.com – Perayaan 17 Agustus identik dengan berbagai macam perlombaan yang diadakan baik di lingkungan perumahan maupun sekolah. Selain keseruannya, menurut psikolog anak dan remaja, Vera Itabiliana, banyak manfaatnya mengikutkan anak berbagai lomba. ini dia setidaknya lima manfaatnya menurut Vera:

1. Dikaitkan dengan 17 Agustus, peringatan Hari Kemerdekaan RI adalah sesuatu yang menyenangkan. Melalui perlombaan, rasa cinta tanah air anak bisa ditumbuhkan, di tengah gempuran budaya Barat yang tak terbendung. “Supaya anak bisa menghayati makna di balik Kemerdekaan itu dia harus senang dulu. Lomba kan intinya bersenang-senang.”

2. Untuk balita: tumbuhksn senang dan menguatkan motorik

Di masa tumbuhkembang ini semua aktivitas fisik sangat penting bagi tumbuh kembang anak. kegiatan lomba membuat anak tertarik, tertawa dan bergerak menyalurkan rasa ingin tahunya. Motorik halus dan kasar distimulus melalui kegiatan yang diikutinya.

3. Mengenal menang dan kalah.

Banyak orang tua yang selalu ingin menyenangkan anak dan memprioritaskannya. Nah, melalui lomba anak belajar apa arti menang dan kalah, belajar berjuang untuk mendapatkan yang diinginkannya. Sekaligus juga belajar menerima atau sportif jika terpaksa kalah. Namun Anda harus menjelaskan bagaimana berjuang untuk menang sekaligus menghargai pesaingnya.

4. Belajar kerjasama dan menghargai

Dalam lomba grup jika mau menang harus bekerjasama dan menghargai teman yang ditunjuk sebagai ketua tim, termasuk menghargai teman yang berbeda latar belakangnya sekalipun.

5. Menumbuhkan percaya diri

Mendorong anak ikut lomba, menyiapkan mentalnya, secara tidak langsung ikut menumbuhkan rasa percaya diri anak. Tegaskan pada anak kalau menang Ibu Ayah bangga, kalau kalah juga tidak masalah. Ibu Ayah bangga kamu ikut lomba.

Reporter: Zacky

Leave a Response