Women in Action

Thokozile Muwamba Perempuan Pilot Pesawat Tempur Pertama

Puanpertiwi.com- Seorang perempuan bernama, Thokozile Muwamba menjadi pilot pesawat tempur pertama di Zambia, Afrika Selatan. Muwamba memutuskan bergabung dengan militer dari sebuah proyek Angkatan Udara Zambia pada 2015.

Meski lebih banyak didominasi kaum laki-laki, ia bahkan rela menghentikan studinya di Universitas Copperbelt. Keputusan Muwamba tersebut membuat dirinya menjadi bagian sejarah yang luar biasa.

Hebatnya, saat diwawancarai BBC perempuan berusia 25 tahun itu berambisi unntuk menjadi komandan angkatan udara perempuan pertama di Zambia.

“Ambisi saya adalah menjadi komandan angkatan udara perempuan pertama di Zambia,” katanya.

Bahkan, ia menjelaskan bila profesi ini merupakan panggilan hati dan Muwamba merasa ini merupakan potensi dirinya.

“Saya dibesarkan di Lusaka dan belajar di Universitas, kemudian saya bergabung dengan angkatan udara. Sebelumnya memang saya tidak pernah bermimpi untuk menjadi pilot pesawat tempur. Kini saya menjalani latihan karena melihat profesi ini ada dalam potensi diri saya,” ungkapnya.

Apa yang telah dilakukan oleh Muwamba itu membuat banyak memujinya karena profesi yang tidak biasa dijalankan oleh seorang perempuan.

bahkan dirinya merasa ketika melakoni pekerjaan ini Muwamba tidak merasa seperti perempuan dalam arti semua orang memperlakukan ia setara dengan laki-laki.

“Sebenarnya saya tidak merasa seperti perempuan dalam pekerjaan ini, dan hal yang membedakan itu hanya saat saya pergi ke kamar mandi secara terpisah,” tambahnya.

Reporter: Eva

Leave a Response