Beauty

Ini 5 Gaya Rambut Tren 2018! Jangan Ketinggalan!

Puanpertiwi.com – Pergantian tahun ditandai dengan munculnya berbagai tren yang akan booming di 2018. Meski usia Anda juga ikut bertambah, tapi penampilan harus terus terlihat segar dan muda. terkhusus untuk gaya rambut yang akan menambah rasa percaya dirimu.

Anda bisa mengubah gaya potongan rambut untuk menyambut tahun 2018 dan lebih meningkatkan percaya diri. Ada beberapa tren rambut yang diprediksi bakal menjadi tren tahun depan. Yuk simak, siapa tahu cocok.

Rambut keriting

Menurut Hawkins tren rambut keriting akan kembali hits di 2018. Ia telah melihat sejumlah selebriti dan model seperti Alison Brie dan Alanna Arrington yang kembali mengenakan model rambut ini dan kembali pada 80-an. Hawkins juga menambahkan orang yang memiliki rambut keriting alami tidak perlu takut mencoba tren. “Jika Anda memiliki ikal secara alami, jangan takut untuk mencobanya dan bahkan membuatnya lebih bergelombang,” ujarnya.

Sleek dan Chic

Rambut lurus akan bertahan di 2018 mendatang. Bahkan banyak juga yang mencari serum minyak rambut untuk membuat rambut lebih lurus dan rapi tahan lama.

Rambut berpita

Menurut stylish rambut selebriti ini memprediksikan bahwa rambut dengan hiasan pita juga akan hits di 2018. Hal itu karena dirinya melihat perempuan-perempuan di landasan pacu banyak yang memiliki rambut dengan model seperti itu. Bereksperimen dengan tekstil yang keren seperti kulit dan beludru, Anda bisa mengubah kunciran yang bisa langsung pakai.

Klasik blow

Gaya rambut ini akan tetap diminati perempuan yang lebih memperlihatkan kecantikan wajah. Klasik blow ini berkelas dan Anda akan tampak lebih segar dari sebelumnya.

Rambut berponi

Anda yang sudah di atas 30 tahun pasti bertanya-tanya haruskah tetap menggunakan poni? Hawkins mengatakan model rambut berponi akan tren kembali di 2018. Jadi Anda tidak perlu takut untuk mencobanya. Hal itu justru akan membuat Anda terlihat lebih muda.

Reporter: utin

Leave a Response