Celeb & Royals

Ternyata Mobil Jaguar Mewah Pangeran Harry Simpan Kisah Sedih

Puanpertiwi.com – Siapa yang menyangka jika kesan romantis ketika pangeran Harry menjemput Meghan Markle menggunakan mobil mewah berwarna biru yang akan ,membawanya ke tempat resepsi pernikahan mereka ada kisah yang menyedihkan terselip didalamnya. Pasalnya mobil Jaguar E-type yang telah dikonversi ke kendaraan listrik itu sebelumnya pernah digunakan seorang musisi, Toby Grafftey-Smith -yang telah meninggal di usia 46 akibat penyakit kanker.

Diketahui, Toby Grafftey-Smith adalah anggota dari Jamiroquai, sebuah grup musik bergenre jazz-funk dari London. Sepuluh tahun menjadi bagian dari Jamiroquai, Toby Grafftey-Smith memilih keluar dari grup yang membesarkan namanya pada 2002 sebelum kematiannya akibat kanker yang dideritanya.

Dikutip dari Mirror.uk pada Selasa (22/5), Toby Grafftey-Smith adalah sosok penggemar mobil klasik. Setelah kematiannya, mobil klasik milik Toby dijual oleh sang istri. Istri sang musisi, Gabriella Crewe-Read mengatakan, mobil yang digunakan di Royal Wedding itu dibeli dari Toby.

Meski tampilan fisik mobil ini seperti mobil lawas, mesin diketahui sudah menggunakan teknologi modern. Karena mesin sudah menggunakan tenaga listrik. Mobil ini disebut merupakan mobil listrik modern yang modelnya menggunakan basis Jaguar E-Type yang diproduksi tahun 1968.

Mobilnya sendiri bernama Jaguar E-Type Concept Zero, dengan model tanpa atap. Dalam hal tenaga, mobil yang disebut sanggup digeber hingga 100 kpj dalam 5,5 detik ini menggendong mesin listrik bertenaga 220 Kwh.

Disamping itu, mobil Jaguar tersebut diberi plat nomor kendaraan khusus sesuai tanggal pernikahan Harry dan Meghan Markle. Tak hanya Pangeran Harry yang menggunakan plat khusus di hari pernikahan mereka. Sebelumnya, Pangeran William juga melakukan hal yang sama ketika menikah dengan Kate Middleton di tahun 2011 lalu. Pasangan yang telah dikaruniai tiga anak ini mengendari mobil dengan plat nomor bertuliskan ‘Just Wed’ saat menikah. Laman Page Six melaporkan jika mobil tersebut disewa dengan harga 471.000 dolar atau sekitar Rp 6,6 miliyar. Dan melansir dari PEOPLE, mereka dapat mendapatkan nomor plat khusus karena mobil tersebut tidak digunakan di jalan raya.

Reporter : Ranov

Leave a Response