Food

Tempe Bisa Bantu Diet Loh!

puanpertiwi.com- Ahli gizi, Prof. Ir. Ahmad Sulaeman, MS, PhD mengatakan, tempe bukan makanan biasa meski dikenal sebagai produk pangan lokal. Jika dijabarkan, nutrisi dan zat gizi yang ada dalam tempe, Anda pasti akan tergoda untuk selalu mengonsumsinya.

“Kandungan serat pada tempe lebih tinggi dari tahu, vitamin B-nya juga lebih tinggi, asam aminonya juga lebih mudah dicerna,” kata Prof. Ahmad.

Prof. Ahmad juga menjelaskan, meski sama-sama berbahan dasar kedelai seperti tahu, tempe dinilai lebih rendah protein. Mereka yang diet juga dianjurkan mengonsumsi tempe, karena biasanya orang yang diet tidak mengonsumsi daging. “Tempe sangat cocok untuk vegetarian karena mengandung B12,” ujarnya.

B12, dikatakannya, hanya dimiliki oleh tempe dan daging. Jadi, tempe bisa jadi pengganti daging untuk mereka yang sedang program menurunkan berat badan.

Bukan hanya memiliki manfaat untuk orang dewasa, manfaat mengejutkan tempe juga bisa dirasakan oleh para balita. Balita bahkan dianjurkan mengonsumsi tempe, bisa mencegah diare, antibakteria, juga antioksidan. “Untuk atlet, tempe pun bermanfaat untuk mencegah kerusakan otot, dan untuk penderita diabetes, tempe juga aman dikonsumsi,” tuturnya.

Reporter: Zacky

Leave a Response