CultureFashion

Polygonal. Koleksi Alvy Oktrisni Yang Terinspirasi Dari Kondisi Global

Jakarta, puanpertiwi.com- Koleksi Alvy Oktrisni kali ini terinspirasi dari kondisi yang terjadi belakangan secara global, kondisi yang tidak menentu seperti krisis perekonomian di mana-mana, masalah keamanan, perang dagang, teknologi bahkan akhir-akhir ini merebaknya virus yang meresahkan hingga masalah iklim serta cuaca ekstrim.

Foto koleksi instagram Veehouseindonesia_official

“Semua ini terjadi bukan tanpa sebab. Apakah ini ulah segelintir kelompok tertentu? Tidak ada yang bisa memastikan, tetapi yang paling bisa dipastikan semua ini pasti impact dari ulah manusia, hubungan sebab akibat dari berbagai sisi, berbagai segi dan itu seperti segi banyak,” tutur Alvy saat ditemui di Muslim Fashion Festival 2020.

Kondisi ini yang mengispirasi Alvy Oktrisni untuk menuangkannya dalam sebuah karya bertajuk “Polygonal” yang berarti segi banyak. Polygonal menjadi menarik ketika dijadikan detail serta cutting pada koleksi ini, karna pola zero dan less waste menimbulkan efek layering yang artistik kekinian.

Foto koleksi instagram Veehouseindonesia_official

Tampilan urban modest ala street wear ini dibuat simpel tapi tak biasa. Padu padan dengan styling modern cocok untuk perempuan dinamis, berkarakter serta percaya diri. Teknik zero waste dan less waste yang jg menggunakan limbah geometrical cut jg merupakan salah satu upaya Alvie untuk mendukung sustainable fashion.

Reporter: Zakiya

Leave a Response